oleh Arief Wahyudi
Pada saat terjadi gerhana Matahari, Rasulullah ﷺ bersama para sahabatnya melaksanakan shalat gerhana. Setelah selesai, beliau menghadap kepada para sahabat sambal memuji Allah ﷻ. Lalu, beliau menceritakan pertanyaan di alam kubur.
Rasulullah ﷺ menjelaskan bahwa setelah meninggal, manusia akan ditanya oleh malaikat. Malaikat akan bertanya tentang Muhammad ﷺ. Orang-orang mukmin akan menjawab, “Dia adalah Muhammad ﷺ, Rasulullah ﷺ. Dia membawa petunjuk dan perintah Allah ﷻ Ketika kami di Bumi. Kami menyakininya, menjawab risalahnya, mematuhinya, dan menerimanya sebagai utusan Allah ﷻ.”
Setelah itu, malaikat akan menyuruh orang-orang beriman untuk istirahat.
Pertanyaan yang sama juga akan diberikan kepada orang-orang munafik dan kafir. Namun, karena keingkarannya kepada Allah ﷻ dan Rasulullah ﷺ, mereka tidak bisa menjawabnya. Oleh karena itu, merekapun mendapatkan hukuman dari Allah ﷻ.
Sumber:
HR Al Bukhari
Syamsuk Arramly, Ayah Bunda Bimbing Aku Mengenal Iman & Islam
Bagikan Artikel Ini :