• info@annahl-islamic.sch.id
    021 – 29218282

Upacara Memperingati Kemerdekaan Yang Ke 72

17 Agustus 1945 – 17 Agustus 2017

Kamis 17 Agustus 2017, bangsa Indonesia memperingati kemerdekaan yang ke 72 dengan berbagai kegiaatan seperti upacara, lomba-lomba, penampilan seni dan seterusnya. Demikian pun dengan Sekolah Islam An Nahl, selain bersukacita dalam berbagai perlombaan, juga dalam nuansa yang khusus sekolah mengadakan upacara pengibaran bendera mengenang para pahlawan yang berjuang demi kemerdekaan bangsa

Kegiatan upacara bendera dimulai pukul 07.30 pagi hari diarea sekolah yang 4 hektar, sehingga terasa kesejukannya, Seluruh siswa SD dan SMP An Nahl dan juga seluruh guru dan karyawan terlibat aktif sebagai peserta, diantara mereka tidak terlihat yang kepanasan dan kegerahan. Demikian pun yang para petugas nyadari siswa SMP yang dengan percaya diri memimpin jalannya upacara ini, dan juga Pembina/inspekturnya yang langsung diwakilkan oleh Direktur pendidikan.

 

Dalam kondisinya upacara yang hening tersebut, bapak Dr. Supangat MA, menyampaikan ada 3 hal dengan topik “Mengapa kita harus merdeka” …Pertama, kondisi penderitaan orang tua kita saat itu dari tidak ada hak pendidikan yg baik, yang hampir semua anak-anak tidak memperoleh hak sekolah hingga tidak boleh bermain juga dengan terusir dari kampung halaman. Kedua, penjajahan ekonomi juga sudah diluar batas, baik itu pungutan upeti hingga tanam paksa bahkan kelaparan juga dialami dimana-mana oleh rakyat kita. Ketiga, penderitaan fisik juga tidak kalah menderitanya, dari tak diakui martabat kemanusiaannya hingga pembantaian rakyat Indonesia.

Maka dari itu wajar dan wajib bagi bangsa kita memperjuangkan kemerdekaaannya. Dengan demikian setelah kemerdekaan sudah berumur 72 tahun ini, Maka mari kita lanjutkan perjuangan para pahlawan dgn mengisi kemerdekaan sebaik mungkin. Allahuakbar Merdeka. (Dir. Pendidikan)

Bagikan Artikel Ini :

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Open chat
Butuh Bantuan